Tanggamus

Rombongan Siswa Study Tour Min 1 Pesisir Barat Alami Kecelakaan Disedayu

Rabu 22 2024, Mei 22, 2024 WAT
Last Updated 2024-05-22T13:07:24Z


Tanggamus
– musibah kecelakaan lalu lintas (laka lantas) menimpa bus pariwisata dengan nomor polisi AD 7719 OGi dari arah pesisir barat menuju Bandar Lampung pada Rabu, 22/5/2024



Naas bus pariwisata yang membawa rombongan peserta Study Tour dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pesisir Barat Lampung tersebut alami kecelakaan  di Jalan Lintas Barat, Pekon Sedayu, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus Lampung.



Menurut informasi yang di himpun media ini, musibah kecelakaan terjadi saat bus pariwisata yang membawa peserta Study Tour dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Pesisir Barat menuju Bandar Lampung. 



Akan tetapi saat berada di turunan  jalan raya sedayu bus tersebut disinyalir mengalami kegagalan fungsi rem (rem blong), sehingga mobil bus  tersebut terperosok ke dalam jurang di turunan Pekon Sedayu kecamatan Semaka kabupaten tanggamus.




Beruntung dalam peristiwa kecelakaan tersebut tidak ada korban jiwa dan diketahui ada dua orang anak-anak juga dua orang guru pendamping, dan sopir dirujuk ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.



Hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan resmi dari pihak yang berwajib.(TOMI)

Trending, Hukum KriminalMore