Menjelang Bulan Suci Ramadhan, Wakil Bupati Hankam Hasan Tinjau Kesediaan Pangan

Rabu 26 2025, Februari 26, 2025 WAT
Last Updated 2025-02-26T05:30:48Z


Tulang Bawang
,- Wakil Bupati Tulang Bawang Hankam Hasan Secara Langsung Meninjau Kondisi Pangan Menjelang Bulan Suci Ramadhan Tahun 2025 yang di lakukan di beberapa titik lokasi, yaitu di Gudang Bulog dan Pasar Putri Ageng Menggala. 

(Rabu,26/02/2025)


Kunjungan Wakil Bupati Tulang Bawang Hankam Hasan guna memastikan ketersediaan dan harga bahan pokok agar tetap stabil. Dalam kunjungan tersebut Hankam Hasan di dampingi oleh Forkopimda Kab. Tuba, Asisten Bidang Perekonomian & Pembangunan serta Kepala OPD terkait. 


Untuk menjaga stabilitas harga menjelang Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H, pemerintah daerah Tulang Bawang akan mengambil langkah-langkah strategis seperti menggelar pasar murah dan operasi pasar jika diperlukan. 


"Kami akan terus memantau perkembangan harga dan memastikan kehadiran pemerintah benar-benar dirasakan oleh masyarakat,"tegas Hankam Hasan. 


Dengan adanya peninjauan ini, diharapkan harga kebutuhan pokok tetap terjaga, sehingga masyarakat dapat menjalani ibadah di bulan suci Ramadhan dengan lebih tenang dan nyaman.


Trending, Hukum KriminalMore